home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Warner Bros Akan Investasi ke HYBE, Konten Eksklusif Artisnya Bisa Tayang di HBO Max?

Jumat, 02 April 2021 19:30 by fzhchyn | 676 hits
Warner Bros Akan Investasi ke HYBE, Konten Eksklusif Artisnya Bisa Tayang di HBO Max?
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Salah satu perusahaan media dan hiburan terbesar di Amerika Serikat, Warner Bros Entertainment Inc. disebut mungkin akan berinvestasi hampir 450 juta USD atau sekitar 6,5 triliun rupiah ke HYBE (sebelumnya Big Hit Entertainment).

Laporan terbaru dari Herald Economy menyatakan, bankir investasi Korea telah mengungkapkan bahwa Warner Bros sedang dalam proses melakukan investasi ekuitas ke HYBE dengan total hingga 500 miliar won (sekitar 6,5 triliun rupiah).

Warner Bros diduga akan melakukan investasi melalui pihak ketiga, yang diyakini investor sebagai HBO Max, layanan streaming on-demand dengan 37,7 juta pelanggan. Dengan demikian, HBO Max diharapkan dapat diberikan hak eksklusif atas konten artis HYBE, termasuk konser dan dokumenter dari BTS, TXT, dan lainnya.

Baca juga: Klarifikasi HYBE atas Tuduhan Menghalangi NewJeans Memakai Pita Peringatan Tragedi Jeju Air

Sebagai informasi, HBO Max dan Warner Bros keduanya adalah aset konglomerat media massa milik AT&T, WarnerMedia.

Berdasarkan kapitalisasi pasar HYBE sebesar 8,51 triliun won (sekitar 109 triliun rupiah) ketika laporan investasi Warner Bros dipublikasikan, investasi tersebut akan mewakili 5,9% saham di perusahaan, dengan CEO Bang Si Hyuk memiliki 34,7% saham. Namun, jumlah saham ini belum disesuaikan untuk memperhitungkan akuisisi HYBE atas Ithaca Holdings.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa menuntut hukuman penjara 3 tahun 6 bulan untuk rapper Sik K (nama asli Kwon Min Sik) yang menyerahkan diri setelah mengonsumsi narkoba....
  • HOT !
    KapanLagi Buka Bareng Festival sukses digelar selama 2 hari, dari tanggal 15 16 Maret kemarin di Parkir Plaza Timur, Gelora Bung Karno, Jakarta Pusat. Acara tersebut tidak hanya menampilkan deretan artis papan atas saja, namun juga dengan menyediakan banyak tenant makanan dan minuman agar pengunjung dapat merasakan buka puasa bersama dengan teman teman. Ada juga Ustadzah Syifa Nurfadillah yang banyak membagikan ilmu agama yang seru....
  • HOT !
    J Hope BTS sekali lagi berhasil menembus chart utama Billboard Hot 100 dengan lagu solo terbarunya. Menurut Billboard pada 18 Maret, single digital J Hope berjudul 'Sweet Dreams (feat. Miguel)' debut di posisi No. 66 pada chart Hot 100 minggu ini....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)