home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Selain True Beauty, Ini 5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Park Yoo Na

Jumat, 22 Januari 2021 13:48 by Rie127 | 3468 hits
Selain True Beauty, Ini 5 Drama Korea Populer yang Dibintangi Park Yoo Na
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Park Yoo Na memang sering terlihat di layar kaca, meskipun hanya mendapatkan peran pendukung atau second lead, ia selalu diingat oleh para penonton karena karakternya yang kuat.

Tidak hanya ‘True Beauty’, berikut ini merupakan deretan drama yang dibintangi oleh Park Yoo Na sejak debut hingga saat ia beradu akting dengan Cha Eunwoo di drama lainnya.

1. Cheer Up

Cheer Up merupakan drama debut Park Yoo Na, ia berperan sebagai Kim Kyung Eun, salah sati murid yang berada berada di tim dance. Drama ini mengisahkan tentang kehidupan dan kegiatan ekskul di sekolah, masalah pendidikan, hingga persaingan satu sama lain.

2. The Package

Drama ini mengisahkan tentang 7 orang warga Korea yang mengikuti tour ke Prancis yang dipandu oleh wanita asal Korea. Park Yoo Na berperan sebagai wanita yang umurnya tidak dapat ditebak oleh orang-orang.

Baca juga: Super Junior Tutup Tur Konser SUPER SHOW SPIN-OFF : Halftime di Jakarta dengan Panggung Spektakuler

3. My ID is Gangnam Beauty

Dalam drama ini, Park Yoo Na beradu akting dengan teman sekolahnya, Cha Eunwoo. Ia berperan sebagai Yoo Eun, salah satu mahasiswi baru di jurusan Kimia, bersama dengan Kang Mi Rae (diperankan oleh Im Soo Hyang).

4. Hotel Del Luna


Meskipun hanya tampil di beberapa episode, Park Yoo Na sukses menarik perhatian penonton ketika ia berperan sebagai Lee Mi Ra, mantan pacar Goo Chan Seong (diperankan oleh Yeo Jin Goo) saat mereka menjalin hubungan di Amerika.

5. SKY Castle

Drama ‘SKY Castle’ juga sukses membuat nama para pemainnya melejit, termasuk Park Yoo Na. Ia berperan sebagai Cha Se Ri, perempuan yang membuat kebohongan bahwa ia berkuliah di Harvard untuk membuat orang tuanya bangga.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Variety show baru G Dragon, Good Day semakin menggoda penggemar dengan merilis teaser yang menampilkan deretan bintang ternama Korea direkrut untuk membuat musik dengannya....
  • HOT !
    tvN akhirnya menetapkan jajaran pemain drama terbaru The Tyrant's Chef, karya sutradara My Love from the Star, tentang seorang koki yang melakukan perjalanan kembali ke masa lalu....
  • HOT !
    Jin BTS mendonasikan 100 juta won (sekitar 1,1 miliar rupiah) kepada Korea University Medical Center untuk pasien penyakit yang tidak dapat disembuhkan di negara negara terbelakang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)