home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Review Drama ‘Mr. Queen’, Misteri Terjebaknya Jiwa Chef Sombong di Tubuh Ratu Joseon

Senin, 14 Desember 2020 20:30 by bellaevania | 1221 hits
Review Drama ‘Mr. Queen’, Misteri Terjebaknya Jiwa Chef Sombong di Tubuh Ratu Joseon
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Drama ‘Mr. Queen’ telah menayangkan episode perdananya pada 12 Desember 2020. Menampilkan akting Shin Hye Sun dan Kim Jung Hyun yang langsung disambut baik dengan rating tinggi sebesar 8 persen.

Drama pengganti slot jam tayang drama Start Up di tvN ini diambil dari adaptasi novel China berjudul ‘Go Princess Go’. Disutradarai Yoon Sung Sik, yang telah menggarap drama The Bridal Mask dan Hwarang.

Kisah dimulai dari perkenalan Jong Bong Hwan (Choi Jin Hyuk), Chef sukses yang bekerja di Blue House. Percaya diiri bahkan tampak sombong dengan kemampuannya, suatu hari ia melakukan kesalahan saat memasak jamuan makanan hingga harus diselidiki polisi.

Baca juga: 5 Drama Korea Bergenre Sageuk Fantasi Terpopuler

Melarikan diri dari polisi hingga terjatuh ke kolam renang. Disana keajaiban terjadi, Bong Hwan terbangun di tubuh seorang wanita di masa dinasti Joseon. Ia berada di tubuh wanita yang ditemuinya di dalam air.

Sosok wanita tersebut adalah Ratu terpilih yang menikah dengan Raja Cheoljong. Sang Ratu mengalami kecelakaan misterius hingga tenggelam di danau. Bong Hwan mencari cara agar bisa kembali ke masa depan, tetapi tak berhasil. Ia terus menjalani hidup sebagai Ratu.

Alur cerita yang menarik, misteri tiap tokoh yang ada, ditambah kejenakaan tingkah Shin Hye Sun yang bersikap seperti laki-laki menambah poin menarik drama ini. Selain penuh dengan humor, drama ini juga bisa memantik rasa penasaran untuk terus mengikuti jalan ceritanya.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Pihak Gaeun, mantan member girl group MADEIN, yang mengklaim menjadi korban pelecehan seksual, resmi menggugat CEO agensi 143 Entertainment, Lee Yong Hak. ...
  • HOT !
    Gaeun, mantan member girl group MADEIN, berjanji akan mengungkap kebenaran terkait dugaan pelecehan seksual yang dilakukan oleh pimpinan agensinya....
  • HOT !
    Pada 28 April, tvN mengumumkan bahwa Jung Kyung Ho dan So Ju Yeon akan membintangi drama komedi terbaru 'Pro Bono' (judul sementara), yang dijadwalkan tayang pada paruh kedua tahun 2025....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Nurina96
Cast : Cho Kyuhyun, Lee Haneul, Kim Ryeowook, Member Super Junior

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)