home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Adhitia Sofyan Berbagi Kisahnya Sebagai 'Musisi Kamar' dan 'Seniman'!

Sabtu, 20 Mei 2017 16:20 by tyassss | 1378 hits
Adhitia Sofyan Berbagi Kisahnya Sebagai 'Musisi Kamar' dan 'Seniman'!
Image source: dreamers.id

DREAMERS.ID - Masih ingat dengan lagu ‘Adelaide Sky’ yang menjadi salah satu soundtrack film ‘Kambing Jantan: The Movie’? Yap, lagu yang sempat populer ini diciptakan dan dinyanyikan sendiri oleh Adhitia Sofyan, seorang musisi yang dikenal sebagai musisi kamar.

Sebutan musisi kamar atau bedroom musician ini diberikan kepada Adhitia karena seluruh lagu hasil karyanya ia rekam sendiri di dalam kamarnya. Pada kehadirannya di program ‘Dreamers Showcase’, Adhitia menceritakan awal ia bermain musik dan menjadi seorang musisi kamar.

Mulai tahun 2008, bapak dua anak itu mengatakan bahwa awalnya ia jarang keluar rumah dan tidak memiliki teman bermusik. Karena hobi bermain gitar, musisi yang hampir berusia kepala empat ini mencoba perangkat mudah untuk rekaman di rumah atau soundcard yang saat itu sedang nge-tren.

Baca juga: Cerita Adhitia Sofyan Tentang Project-nya di Tahun Ini

“Setelah soundcardnya dapet, kalau mau jalanin aplikasinya kan harus punya (materi) apa nih yang mau direkam. Jadi gue bikin lagu sendiri untuk itu,” ujar Adhitia.  Sejak itu, Adhitia pun sudah menelurkan sejumlah album, baik mini maupun full album. Selain ‘Adelaide Sky’ , ‘Memilihmu’ dan ‘Blue Sky Collapse’ juga menjadi lagu andalan pertama Adhitia.

Adhitia pun baru saja kembali dengan hasil ‘kamarnya’ yang berjudul ‘Seniman', dirilis bulan Maret 2017 ini. Yang menarik, ternyata lagu ini telah dipersiapkan dalam jangka waktu yang cukup lama yakni 8 tahun. Ia pun menjelaskan bahwa sebenarnya lagu ini ingin dimasukkan pada album pertamanya, tetapi waktu itu ia kehabisan ide untuk melanjutkannya.

'Seniman' sendiri berisi curhatan Adhitia, yang lebih mencintai dunia seni daripada akademisnya. Ditanya soal alasan orang-orang harus mendengar hasil karyanya, Adhitia memberi jawaban unik yaitu bahwa musiknya bisa menjadi ‘alas bantal’ saat santai dalam mencoba melepaskan rutinitas sehari-hari. Bagi yang penasaran, lagu ‘Seniman’ juga  sudah bisa di download di berbagai situs musik resmi.

(tys)

Komentar
  • HOT !
    BIGHIT MUSIC akan mengambil tindakan hukum tambahan terhadap pelanggaran hak BTS. Pada tanggal 28 April, BIGHIT MUSIC merilis pernyataan resminya melalui platform Weverse....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, The Roundup: Punishment mengumpulkan lebih dari 4 juta penonton bioskop pada pukul 15:20 KST pada tanggal 28 April, yang mana hanya lima hari sejak dirilis....
  • HOT !
    Pada Sabtu (27/4), Source Music mengumumkan melalui situs resmi Jepang bahwa Sakura akan absen dalam acara video call bersama penggemar pada hari itu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)