home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Yeay, ITZY Bersiap Comeback Bulan Oktober dengan Full Member!

Kamis, 05 September 2024 13:30 by muthiasp | 190 hits
Yeay, ITZY Bersiap Comeback Bulan Oktober dengan Full Member!
Image source: JYP Entertainment

DREAMERS.ID - Outlet media TenAsia pada Rabu (4/9) melaporkan bahwa ITZY akan kembali bulan depan dengan karya baru dengan formasi lengkap termasuk Lia.

Pada hari yang sama, seorang perwakilan dari JYP Entertainment menanggapi laporan tersebut, mengkonfirmasi rencana comeback grup yang debut pada tahun 2019 lalu itu.

"ITZY sedang mempersiapkan comeback grup penuh pada bulan Oktober," ungkap perwakilan JYP Entertainment.

Baca juga: Yeji Member ITZY Pertama Debut Solo, Rilis 'AIR' Tanggal 10 Maret

Ini menandai kembalinya ITZY pertama sejak perilisan mini-album BORN TO BE pada bulan Januari tahun ini, sekaligus menjadi comeback pertama Lia dalam hampir setahun.

Lia sebelumnya mengambil waktu hiatus karena masalah kesehatan pada September 2023. Kemudian dia bergabung untuk merayakan ulang tahun grup yang ke-5 pada Februari lalu.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Film 'Streaming', yang dibintangi Kang Ha Neul, akan dirilis pada 21 Maret. Bersamaan dengan pengumuman ini, Lotte Entertainment merilis poster pertama dan trailer utamanya....
  • HOT !
    Aktris Kim Sae Ron meninggal dunia di usia 24 tahun, dan telah dipastikan bahwa ia tidak meninggalkan surat wasiat....
  • HOT !
    Kim Sae Ron telah meninggal dunia di usia 24 tahun. Aktris kelahiran tahun 2000 ini ditemukan tidak sadarkan diri di rumahnya oleh seorang teman....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Chanuchan_
Cast : Hanbin as B.I , Lalisa Manoban as Lisa , Park chae young as Rose

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)